Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris

Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris - Hallo sahabat Berita Wawancara, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Artikel Kabar, Artikel Berita, Artikel Berita Wawan cara, Artikel Fenomena, Artikel Indonesia, Artikel Islam, Artikel Islami, Artikel Muslim, Artikel Politik, Artikel Ragam, Artikel Unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris
link : Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris

Baca juga


Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris

Penulis : Dimaz Akbar
Kamis 18 Januari 2018

TIRIS,KRAKSAANONLINE.COM - Polres Probolinggo bersinergi dengan para kepala desa (kades) se-Kecamatan Tiris mengadakan bhakti alam berupa penebaran 3000 benih ikan nila di Ranu Agung Kecamatan Tiris, Rabu (17/1/2018) siang.

Penebaran benih ikan nila ini dilakukan oleh Kapolres Probolinggo AKBP Fadly Samad didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Probolinggo Dala Fadly Samad, Camat Tiris Roby Siswanto didampingi Ketua TP PKK Kecamatan Tiris Sayu Indah Roby Siswanto beserta jajaran Forkopimka Tiris, para kades serta anggota pengurus Bhayangkari Cabang Probolinggo.

Selain melakukan penebaran benih ikan nila di Ranu Agung Kecamatan Tiris, sinergi Polres dan Kades se-Kecamatan Tiris ini juga dilakukan dalam bentuk pendampingan bimtek pengelolaan APBDesa serta sosialisasi gerakan masyarakat sehat (Germas) di posyandu Desa Tiris Kecamatan Tiris.

Camat Tiris Roby Siswanto menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan seperti ini bagi pemerintah desa bisa memberikan motivasi tersendiri untuk lebih tertib dalam melaksanakan kegiatan pengelolaan APBDesa.

“Serta bisa bersinergi dengan Polri untuk memajukan objek wisata di Kecamatan Tiris. Sekaligus memberikan perhatian khusus terhadap tumbuh kembang anak dengan selalu mensosialisasikan gerakan masyarakat sehat (Germas),” ujarnya.

Menurut Roby, penebaran benih ikan nila di Ranu Agung ini bisa menambah daya ungkit terhadap peningkatan kunjungan wisata khususnya ke Kecamatan Tiris. Mengingat banyaknya destinasi wisata Tiris yang perlu terus dikembangkan dalam rangka meningkatkan pendapatan lokal dan daerah.

“Selain ranunya, Tiris juga mempunyai Candi Kedaton, air terjun, panorama pemandangan Kebun Teh Andungbiru, Sumber Air Panas dan lain sebagainya,” tegasnya.

Sementara Kapolres Probolinggo AKBP Fadly Samad mengungkapkan kegiatan menebar benih ikan nila tersebut dilakukan sebagai wujud untuk melestarikan lingkungan hidup terutama ekosistem ikan di danau agar bisa dimanfaatkan warga sekitarnya.

“Disamping sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, penebaran benih ikan nila wujud ikut serta menunjukkan eksotika pesona wisata Ranu Agung di Kecamatan Tiris,” katanya.

Kapolres berpesan agar masyarakat yang ada di sekitar Ranu Agung bisa ikut bersama-sama menjaga ekosistem di Ranu Agung. Karena manfaatnya juga akan dirasakan oleh masyarakat sekitar.(maz)


Demikianlah Artikel Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris

Sekianlah artikel Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris dengan alamat link https://beritawawancara.blogspot.com/2018/01/tebar-3000-benih-nila-di-ranu-agung.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tebar 3000 Benih Nila Di Ranu Agung Tiris"

Posting Komentar