Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo

Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo - Hallo sahabat Berita Wawancara, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Artikel Kabar, Artikel Berita, Artikel Berita Wawan cara, Artikel Fenomena, Artikel Indonesia, Artikel Islam, Artikel Islami, Artikel Muslim, Artikel Politik, Artikel Ragam, Artikel Unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo
link : Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo

Baca juga


Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo

Penulis : Hendra
Senin 05 Maret 2018

KREJENGAN,KRAKSAANONLINE.COM – Jembatan Gantung di Dusun Gunungwurung Desa Opo-opo Kecamatan Krejengan, Senin (5/3/2018) mulai digarap. Mengawali pekerjaan ini, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Probolinggo bersama Rekanan/Kontraktor CV Makmur yang telah ditunjuk dan tim CV Limit Consultan melakukan pengukuran (uitzet) untuk menyesuaikan gambar dan rencana jembatan dengan kondisi di lapangan.

Novi Surachmad, PPTK Pekerjaan Jembatan Gantung Desa Opo-opo mengemukakan, pekerjaan uitzet merupakan pekerjaan yang sangat penting karena hasil dari pekerjaan ini dapat mempengaruhi dan menentukan ketepatan ukuran dan bentuk jembatan.

“Hasil uitzet hari ini secara garis besar antara gambar dan desain yang ada sudah sesuai dengan kondisi di lapangan. Hanya ada sedikit perubahan yaitu perubahan elevasi pada lantai jembatan,” kata Novi Surachmad.

Mengingat keberadaannya yang sangat dibutuhkan oleh warga, Kasi Pembangunan Jembatan pada DPUPR ini menegaskan bahwa pihaknya bersama CV Makmur telah berkomitmen untuk mengoptimalkan pengerjaannya.

“Menurut dokumen kontrak, pelaksanaan pekerjaan ini adalah lima bulan. Namun akan kami usahakan lebih cepat, kasihan masyarakat yang tiap hari harus menyebrangi sungai. InsyaAllah jembatan gantung Desa Opo-opo ini sudah bisa dilewati sebelum lebaran,” tandasnya.

H. Kustam, selaku tim Teknis dari CV Makmur menjelaskan untuk mengoptimalkan pekerjaan ini pihaknya tengah menyiapkan tiga grup kerja yakni pekerjaan skill pada jembatan, pekerjaan rabat beton dan pekerjaan gorong-gorong.

“Kecuali pekerjaan jembatan yang membutuhkan skill khusus, kami pihak kontraktor juga akan menyerap tenaga kerja lokal. Sampai saat ini sudah enam orang pekerja lokal yang telah kami rekrut. Schedule sudah kami buat dan akan kami kejar agar lebih cepat dari rencana awal. Doakan semoga pertengahan Juni, pekerjaan ini sudah rampung,” imbuhnya.

Sementara Didik Sugianto, Kepala Desa Opo-Opo merasa bersyukur atas perhatian Pemerintah Kabupaten Probolinggo terhadap kondisi infrastruktur di desanya. Sejatinya sejak terpilih menjadi kepala desa, pihaknya selalu berupaya untuk menyerap aliran Dana Desa-nya untuk membangun jembatan gantung itu. Namun karena terbatasnya anggaran, rencana ini selalu menjadi pekerjaan rumah Pemerintah Desa Opo-opo.

“Alhamdulillah kami sangat bersyukur, tentu kami bersama warga setempat akan membantu semaksimal mungkin dan semampu kami demi kelancaran dan keamanan pekerjaan ini,” pungkas mantan perangkat Desa Opo-opo ini. (dra)


Demikianlah Artikel Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo

Sekianlah artikel Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo dengan alamat link https://beritawawancara.blogspot.com/2018/03/mulai-garap-jembatan-gantung-desa-opo.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mulai Garap Jembatan Gantung Desa Opo-Opo"

Posting Komentar