Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol

Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol - Hallo sahabat Berita Wawancara, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Artikel Kabar, Artikel Berita, Artikel Berita Wawan cara, Artikel Fenomena, Artikel Indonesia, Artikel Islam, Artikel Islami, Artikel Muslim, Artikel Politik, Artikel Ragam, Artikel Unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol
link : Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol

Baca juga


Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol

http://ift.tt/2ei61JnKRI Bima Suci (Freire)

Setelah menempuh perjalanan selama 30 jam, sepuluh Calon Pengawak (Cawak) Inti Kapal Layar Latih Bima Suci pada hari Rabu (21/12) pukul 20:00 waktu setempat, tiba di Kota Vigo, Spanyol.

Kedatangan Cawak Inti ini disambut oleh Komandan Satgas Yekda Kapal Layar Latih (Dansatgas Yekda KLL), Laksamana Pertama TNI Sutarmono, M. Si. Han. Beserta seluruh Staf serta perwakilan dari Galangan Kapal Freire. Dansatgas Yekda KLL mengucapkan Bienvenido dalam bahasa Spanyol yang artinya Selamat datang kepada Komandan Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci, Letkol Laut (P) Widiyatmoko Baruno Aji.

Sebelum mendarat di Kota Vigo, Cawak Inti melaksanakan transit di Amsterdam Airport Schiphol di Kota Amsterdam, Belanda selama 3 jam dan Adolfo Suarez Madrid-Barajas Airport di Kota Madrid, Spanyol selama 8 jam. Atase Pertahanan RepubIik Indonesia di Madrid, Kolonel Nav Joko Winarto beserta Staf dari KBRI di Madrid turut menyambut Cawak Inti di Madrid.

Sepuluh Cawak Inti ini terdiri dari enam orang Perwira dan empat orang Bintara terpilih. Dansatgas Yekda KLL tampak terlihat akrab dengan empat orang Bintara Cawak Inti yang merupakan mantan Anak buah beliau pada waktu menjabat sebagai Komandan KRI Dewa Ruci pada tahun 2004 s.d. 2008.

Cawak inti ini merupakan gelombang pertama dari dua gelombang kedatangan Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci yang dijadwalkan dimana nantinya mereka akan mendapatkan pelatihan dan pendidikan yang diselenggarakan oleh Satgas Yekda KLL serta Galangan Kapal Freire sampai Kapal Layar Latih Bima Suci tiba di Indonesia. (Set Satgas Yekda KLL)

 ♖ TNI AL  


Demikianlah Artikel Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol

Sekianlah artikel Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol dengan alamat link https://beritawawancara.blogspot.com/2016/12/cawak-kapal-layar-latih-bima-suci-tiba.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Cawak Kapal Layar Latih Bima Suci Tiba di Spanyol"

Posting Komentar