TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye

TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye - Hallo sahabat Berita Wawancara, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Artikel Kabar, Artikel Berita, Artikel Berita Wawan cara, Artikel Fenomena, Artikel Indonesia, Artikel Islam, Artikel Islami, Artikel Muslim, Artikel Politik, Artikel Ragam, Artikel Unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye
link : TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye

Baca juga


TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye

  🛩 Menjaga Tapal Batas RI 12 drone UCAV ANKA akan digunakan tiga matra, 6 UCAV untuk TNI Angkatan Udara, 3 UCAV untuk TNI Angkatan Darat, dan 3 UCAV untuk TNI Angkatan Laut. (TAI)

TNI AU mengincar pesawat nirawak atau drone bikinan Turki. Teknologi unmanned aerial vehicle (UAV) seperti drone diperlukan TNI AU untuk mempersiapkan diri di era perang modern.

Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsdya Andyawan Martono mengatakan dua drone buatan Turki itu adalah Anka dan Bayraktar. Menurut Andyawan, era perang modern erat dengan penggunaan teknologi nirawak.

"Perang modern kita perlu namanya semuanya sudah nirawak ya, sehingga KSAU beberapa waktu yang lalu sudah melihat beberapa UAV yang akan kita gunakan," kata Marsdya Andyawan di Griya Ardhya Garini, Halim, Jakarta Timur, Rabu (10/7/2024).

"Saat ini yang memang akan datang ke Indonesia dari negara yang tadi disebutkan ada dua, yaitu Anka dan Bayraktar. Ini adalah salah satu yang harus kita ikuti. Perang modern ke depan, segala sesuatunya sudah nirawak-lah," jelasnya.

Andyawan mengatakan penempatan drone tersebut sudah ditentukan di dalam rencana strategis atau renstra TNI AU. Adapun salah satu lokasinya adalah di wilayah terluar Indonesia alias di tapal batas negara.

"Sudah di renstra ini, penempatannya sudah dialokasikan, nanti akan disampaikan. Yang jelas, di tempat-tempat terluar yang memang cukup strategis untuk TNI AU," katanya.

Sebelumnya diberitakan, TNI AU juga akan kedatangan radar Thales pabrikan Prancis. Radar itu akan memperkuat pertahanan udara di IKN. Adapun radar teknologi terbaru juga akan ditempatkan di wilayah strategis serta menggantikan teknologi radar lama yang dimiliki TNI AU. (dnu/dnu)

  🛩
detik  


Demikianlah Artikel TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye

Sekianlah artikel TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye dengan alamat link https://beritawawancara.blogspot.com/2024/07/tni-au-ingin-drone-bayraktar-dan-anka.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "TNI AU Ingin Drone Bayraktar dan Anka dari Turkiye"

Posting Komentar